Kita bahas dulu apa yang menjadi penyebab seseorang terserang jantung koroner? Penyebab Jantung Koroner adalah penyempitan dan penyumbatan pada bagian pembuluh arteri koroner. Hal tersebut lebih disebabkan karena adanya penumpukan zat lemak trigliserida dan kolesterol pada dinding pembuluh nadi dibagian belakang. Lemak yang lama-kelamaan menumpuk akan berakibat pada tersumbatnya aliran darah dan oksigen ke jantung.
Apa gejala atau ciri-ciri orang yang terkena jantung koroner ?
- Dada terasa sesak sehingga terkadang sulit untuk bernafas.
- Kepala pusing dalam jangka waktu yang berkepanjangan.
- Terjadinya keluhan sakit disekitar tulang dada dan leher.
Setelah kita ketahui penyebab dan gejala jantung koroner maka bagaimana cara mengobati tanpa efek samping ? Salah satunya adalah dengan terapi kulit manggis. Mengapa kulit manggis bisa berkhasiat mengobati penyakit jantung koroner ?
Hal ini disebabkan buah manggis mengandung senyawa xanthone yang menghasilkan antioksidan yang berfungsi menangkal radikal bebas. Apa itu radikal bebas ? Radikal bebas adalah bahan kimia sangat reaktif yang terbentuk ketika molekul dibagi untuk memberikan elektron pada molekul tidak berpasangan (sebuah proses yang disebut oksidasi). Radikal bebas dapat merusak molekul seluler penting seperti DNA, lipid, atau bagian lain dari sel. Radikal bebas telah disimpulkan sebagai penyebab utama penuaan, kanker, penyakit jantung dan kerusakan organ tubuh lainnya. Radikal bebas ini cukup berbahaya bagi tubuh karena bisa menimbulkan endapan pada pembuluh darah yang akhirnya bisa menyebabkan penyumbatan dan sangat beresiko dalam menyebabkan penyakit jantung.
Dengan antioksidan, radikal bebas dapat dikeluarkan dari tubuh kita. Selain kandungan antioksidan yang terdapat dalam kulit manggis, senyawa xanthone juga mengandung senyawa anti-stres yang berfungsi menurunkan kadar stres Anda.
Khasiat Kulit Manggis Untuk Pengobatan Jantung Koroner adalah dengan melebarkan pembuluh darah dan melancarkan peradaran darah sehingga mengurangi penumpukan lemak yang menjadi penyebab jantung koroner.
Dengan begitu banyaknya manfaat yang terkandung dalam kulit buah Manggis, tidak ada alasan untuk menolak mengkonsumsi buah ini untuk kesehatan Anda. Yang dibutuhkan hanyalah kesebaran dan ketawakalan karena diperlukan kontinuitas untuk mengonsumsi jus kulit buah Manggis ini.
Artikel terkait :
Cara Mengolah Kulit Manggis Menjadi Obat
Khasiat Kulit Manggis Untuk Kecantikan